Retret online ini adalah kegiatan tahunan yang wajib diikuti oleh seluruh peserta didik kelas XII, kegiatan ini dilakukan secara daring dari ruang kelas XII IPA 1 SMA Marsudirini Bekasi. Dengan tema “ Memiliki Kemauan seperti baja, Ketekunan dan Ketabahan “ ini berharap para peserta didik mampu menjadi pribadi yang lebih baik lagi dalam hubungan dengan sesama maupun dengan Tuhan.
Retret Online bagi kelas XII IPA dan IPS SMA Marsudirini Bekasi, untuk gelombang pertama retret ini diikuti oleh peserta didik kelas XII IPS selama 3 hari, dari tanggal 11 sampai dengan 12 Januari 2022. Dan untuk gelombang ke 2 yang dimulai dari tanggal 13 sampai dengan 15 Januari 2022 diikuti oleh peserta didik kelas XII IPA.
Retret ini mengajak peserta didik untuk lebih mengenal diri, mengenal potensi, melihat potensi positif yang dimilikinya sebagai bekal untuk meningkatkan diri, mengembangkan diri di waktu selanjutnya. Retret adalah mundur dari kesibukan sehari-hari mencari tempat yang tenang, sunyi, untuk mendekatkan diri kepada Tuhan, belajar mengenal diri sendiri dan belajar membuka diri.
Kommentare